media online pemberitaan kabupaten ngawi
Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 20 November 2024

KPU Ngawi Pastikan Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024 Tepat Sasaran

KPU Ngawi Pastikan Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024 Tepat Sasaran

SN-Media™ Ngawi - Guna mencegah berbagai hambatan yang mungkin timbul, seperti keterlambatan atau kesalahan dalam distribusi logistik, koordinasi antar lembaga menjadi sangat penting dalam rangka persiapan Pilkada Serentak 2024, dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ngawi menggelar rapat koordinasi terkait distribusi logistik, Selasa (19/11/2024).

Ketua KPU setempat, Samsu Mustakim, menjelaskan bahwa rapat koordinasi ini bertujuan untuk memastikan seluruh logistik pemilihan siap digunakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. 

"Rakor ini sangat penting sebagai langkah awal untuk memastikan kesiapan distribusi logistik, yang merupakan kunci utama dalam keberhasilan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024," ujarnya. 

Dia menambahkan, hingga saat ini, tahap penyusunan dan pengepakan logistik telah dilakukan dengan sangat teliti. KPU juga melibatkan masyarakat secara terbuka dalam proses sortir dan pelipatan surat suara, memastikan segala sesuatu berjalan sesuai rencana, baik dari segi waktu, jenis, jumlah, maupun sasaran. 

Rakor ini melibatkan berbagai stakeholder, mulai dari tingkat kabupaten hingga desa, guna memastikan jalannya Pilkada Serentak yang digelar pada 27 November 2024 mendatang berlangsung aman, damai, dan kondusif.

"Tanggal 23 November mendatang, seluruh logistik Pilkada Serentak akan didistribusikan serentak di seluruh Jawa Timur," ujar Samsu.  

Simak Berita Menarik Lainnya di: Google News dan Chanel Whatsapp  

Pewarta: Pan
Editor : Asy
Foto : Dok TiM
Copyright : SNM


Selasa, 19 November 2024

Korem 081/DSJ Serukan Sinergi Keluarga Besar TNI dalam Mewujudkan NKRI Tangguh

Korem 081/DSJ Serukan Sinergi Keluarga Besar TNI dalam Mewujudkan NKRI Tangguh

SN-Media™ Madiun – Bertemakan Merajut Harmoni Memperkuat Sinergi Guna Ciptakan NKRI Bermartabat, Korem 081/DSJ mengadakan kegiatan Pembinaan dan Pemberdayaan Keluarga Besar (KBT) TNI yang berlangsung di Aula Jenderal Sudirman, Jalan Pahlawan No. 50 Kota Madiun, pada Selasa (19/11/2024).

Kolonel Inf Rama Pratama, Danrem 081/DSJ, menyatakan bahwa tema tersebut sangat relevan dengan situasi bangsa Indonesia saat ini. 

"Dalam menghadapi berbagai tantangan yang muncul di bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial, budaya, serta pertahanan dan keamanan, kita harus memperkuat persatuan dan kebersamaan," ungkap Danrem dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kasrem 081/DSJ, Letkol Inf Meina Helmi. 

"Melalui harmoni yang terjalin, kita, sebagai Keluarga Besar TNI, akan mampu menjadi penggerak yang efektif dalam menjaga stabilitas bangsa dan menciptakan masyarakat yang bermartabat," lanjutnya. 

Mengenai kegiatan yang tengah dilaksanakan, Kolonel Inf Rama Pratama menyatakan bahwa acara ini merupakan momen krusial untuk membangun kesadaran kolektif mengenai pentingnya peran setiap elemen bangsa, termasuk Keluarga Besar TNI, dalam memperkokoh persatuan dan memperkuat ketahanan nasional. 

“Dengan sinergi yang solid dan kokoh, tegasnya, seluruh komponen bangsa dapat berperan aktif dalam upaya menjaga kedaulatan serta keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” tambahnya. 

Di akhir sambutan tertulisnya, Danrem 081/DSJ mengajak seluruh hadirin untuk terus menjaga soliditas, keharmonisan, dan sinergi, demi mewujudkan semangat persatuan dan kesatuan. Dengan demikian, cita-cita untuk mewujudkan NKRI yang tangguh, adil, dan bermartabat dapat terwujud. 

Simak Berita Menarik Lainnya di: Google News dan Chanel Whatsapp  

Pewarta: ARW
Editor : Asy
Foto : ****
Copyright : SNM


Senin, 18 November 2024

Pasar Jajal Wae Sumber Koso, Solusi Ekonomi dan Ekologi di Lereng Gunung Lawu

Pasar Jajal Wae, Solusi Ekonomi dan Ekologi di Lereng Gunung Lawu

SN-Media™ Ngawi – Bertempat di kawasan sumber air yang sejuk, tepatnya di kawasan wisata Sumber Koso yang terletak di lereng Gunung Lawu, Desa Girikerto, Kecamatan Sine, Kabupaten Ngawi, yang digelar setiap Minggu Pon semakin menarik perhatian masyarakat, lantaran tidak hanya menjadi ajang perdagangan, tetapi juga menggambarkan semangat peduli lingkungan dan pelestarian tradisi yang kental dengan nilai-nilai lokal.

Pasar Jajal Wae mengusung konsep ramah lingkungan dengan mengutamakan penggunaan bahan-bahan dan peralatan yang ramah alam. Berbagai barang yang dijual, mulai dari kemasan hingga alat-alat dagang, sebagian besar menggunakan bahan alami yang mudah ditemukan di sekitar kawasan, yang bertujuan untuk mengurangi penggunaan bahan yang sulit terurai, serta mendukung keberlanjutan alam yang semakin penting di tengah perkembangan zaman. 

Agus Dwi Narimo, Camat Kecamatan Sine Ngawi, yang turut hadir di Pasar Jajal Wae pada Minggu (17/11/2024), menegaskan bahwa pasar ini tidak hanya sekadar tempat berjualan, tetapi juga merupakan bentuk nyata dari upaya menjaga dan melestarikan tradisi serta kearifan lokal. 

“Penggunaan bahan alami yang sudah menjadi bagian dari budaya masyarakat setempat tidak hanya berkontribusi pada kelestarian lingkungan, tetapi juga menjaga warisan budaya yang telah ada sejak lama,” ujarnya. 

Menurutnya, Pasar Jajal Wae menjadi bukti bahwa keberlanjutan alam dan pelestarian tradisi bisa seiring sejalan. Pasar ini tidak hanya menawarkan barang dagangan, tetapi juga menyuguhkan pengalaman budaya yang kental, mempertemukan masyarakat dengan nilai-nilai lokal yang terus dijaga. 

Di pasar yang digelar tiap Minggu Pon ini, sekitar 50 pedagang turut berpartisipasi, menawarkan berbagai produk mulai dari jajanan khas tempo dulu hingga peralatan rumah tangga yang terbuat dari bahan-bahan alami. 

Selain memberikan manfaat ekonomi bagi warga setempat, keberadaan Pasar Jajal Wae juga membuka peluang besar bagi sektor pariwisata, menarik wisatawan yang ingin menikmati suasana pasar tradisional yang asri dan menggabungkan unsur alam dengan budaya. 

Dengan konsep yang ramah lingkungan dan tetap menjaga kearifan lokal, Pasar Jajal Wae kini semakin dikenal sebagai pasar yang tidak hanya memberi manfaat ekonomi, tetapi juga menjadi contoh nyata bagaimana sebuah kegiatan dapat mendukung pelestarian alam dan budaya lokal di tengah derasnya arus modernisasi.  

Simak Berita Menarik Lainnya di: Google News dan Chanel Whatsapp  

Pewarta: ASR
Editor : Asy
Foto : Dok ***
Copyright : SNM


Minggu, 17 November 2024

Debat Publik Pilbup Ngawi 2024, Ony - Antok Paparkan Program Unggulan Pembangunan Berkelanjutan

Debat Publik Pilbup Ngawi 2024, Ony - Antok Paparkan Program Unggulan Pembangunan Berkelanjutan

SN-Media™Ngawi - Sebagai bagian dari tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 yang pelaksanaannya jatuh pada tanggal 27 November mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ngawi menggelar debat publik Pilbup Ngawi. Acara tersebut berlangsung di Ballroom Nata Azana Hotel, Ngawi Grudo, Minggu, 17 November 2024.

Sebagai paslon tunggal, calon Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono bersama cawabup Dwi Rianto Jatmiko yang mendapat nomor urut 1 serta melawan kotak kosong, maka debat tersebut difokuskan pada penajaman visi, misi, dan program kerja, yang dipandu oleh moderator Abie Syahroni dan Listi Mutia Sari. 

Saat panelis menggali lebih dalam mengenai visi, misi, dan program kerja calon Bupati Ony Anwar Harsono, ia dengan tegas mengungkapkan visinya yang disebut Semesta Berencana. Visi ini bertujuan untuk mewujudkan lumbung pangan nasional yang tidak hanya maju, tetapi juga berkelanjutan. Lewat program ini, cabup Ony berharap Kabupaten Ngawi dapat menjadi lebih sejahtera, masyarakatnya berakhlak mulia, dan semangat gotong royong dapat menguat di setiap lapisan. Visi ini menjadi landasan utama dalam upaya mewujudkan masa depan yang lebih baik bagi seluruh warga Ngawi. 

Cabup Ony kemudian mempertegas visinya dengan merinci langkah-langkah strategis yang akan diambil untuk mewujudkan Kabupaten Ngawi yang lebih baik. Visi Semesta Berencana tidak hanya terbatas pada lumbung pangan, tetapi juga mencakup berbagai aspek pembangunan yang saling mendukung. Ia berkomitmen untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui penguatan sektor pendidikan, kesehatan, dan jaminan sosial, memastikan setiap lapisan masyarakat mendapatkan akses yang lebih baik. 

Tak hanya itu, Ony juga menekankan pentingnya mendorong produktivitas ekonomi dengan diversifikasi dan penguatan sektor-sektor utama yang berbasis pertanian, agar ekonomi Kabupaten Ngawi semakin tangguh dan berkelanjutan. Di sisi lain, ia juga berencana meningkatkan kualitas pelayanan publik dengan mengintegrasikan layanan pemerintah dan masyarakat yang didukung oleh teknologi informasi, sehingga memberikan kemudahan dan efisiensi. 

Pun dalam akses dan konektivitas antar daerah juga menjadi perhatian Ony, karena hal ini sangat vital untuk mendukung kelancaran aktivitas ekonomi dan mempercepat pembangunan daerah. Terakhir, ia berfokus pada menciptakan suasana yang kondusif, yang akan mendukung keberlanjutan pembangunan jangka panjang di Kabupaten Ngawi. Semua langkah ini dirancang untuk mewujudkan Ngawi menjadi lebih baik lagi. 

Dapat diinformasikan, dalam debat publik tersebut paslon diminta menjawab pertanyaan yang telah disusun oleh tim panelis untuk mempertajam visi, misi, dan program. Adapun tim panelis terdiri dari Ali Hamdan Dosen UIN Maulana Malik Ibrahim dari Malang, Suko Widodo Dosen Universitas Airlangga Surabaya, Sumarno Dosen STIT Muhammadiyah Ngawi, Eri Purwaka Widiyanta Ketua Pemuda Katolik Ngawi, dan Miftakhul Huda Ketua DPD KNPI Ngawi. 

Di kesempatan yang sama, Samsu Mustakim, Ketua KPU Kabupaten Ngawi, menyampaikan sambutannya dengan menegaskan pentingnya debat publik, meskipun hanya ada satu pasangan calon dalam Pilkada Ngawi kali ini. Menurutnya, debat ini menjadi wadah penting bagi masyarakat untuk lebih mendalam mengenal visi dan misi calon Bupati dan Wakil Bupati mereka. 

"Debat publik ini adalah bentuk komitmen KPU untuk menjaga transparansi dan akuntabilitas di setiap tahapan pemilu. Seperti yang tercermin dalam tagline Pilgub Jatim Seneng Bareng dan slogan Pilbub Ngawi Guyub Rukun Migunani, kami berharap masyarakat bisa menyambut dengan antusias dan berpartisipasi aktif dalam Pemilu. Dengan demikian, Pemilu dapat berlangsung dengan lancar, aman, tertib, dan kondusif, sesuai dengan harapan kita semua," ungkap Samsu. 

Simak Berita Menarik Lainnya di: Google News dan Chanel Whatsapp 

Pewarta: pAn
Editor : Asy
Foto : Dok SNM
Copyright : SNM


Sabtu, 16 November 2024

Capaian Pajak Daerah Ngawi Tumbuh Positif: PBB-P2 Lampaui Target

Capaian Pajak Daerah Ngawi Tumbuh Positif: PBB-P2 Melebihi Target

SN-Media™ Ngawi – Pemerintah Kabupaten Ngawi, melalui Badan Keuangan setempat, mengungkapkan bahwa hingga pertengahan November 2024, realisasi pajak daerah telah mencapai angka impresif, yakni 95,51% dari target yang ditetapkan, dan diyakini sebagai pertanda keberhasilan signifikan dalam upaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Kabid Pendapatan Badan Keuangan (Bakeu) Kabupaten Ngawi, Ahmad Arwan, menjelaskan bahwa realisasi pendapatan daerah terdiri dari 11 jenis pajak daerah. Pada Tahun Anggaran (TA) 2024, total target pendapatan pajak daerah ditetapkan sebesar Rp 94,9 miliar. Hingga per 12 November 2024, total pendapatan yang berhasil terakumulasi mencapai Rp 90,7 miliar. 

“Kami meyakini, bahwa hal ini sebagai pertanda keberhasilan signifikan dalam upaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah,” terang Arwan. 

Pun, dia juga menjelaskan bahwa Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) mengalami kenaikan yang signifikan. Dari target yang ditetapkan sebesar Rp 33 miliar, realisasi hingga 12 November 2024 berhasil mencapai Rp 33,07 miliar, atau mencatatkan pencapaian sebesar 100,23 persen dari target yang ditentukan. 

“Kenaikan ini menunjukkan tingginya kepatuhan masyarakat dalam memenuhi kewajiban pajak, sekaligus menggambarkan efektivitas program pemungutan pajak yang dijalankan oleh pemerintah daerah,” terangnya kemudian. 

Disinggung mengenai Pajak Barang dan Jasa Tertentu (PBJT) untuk Makanan dan/atau Minuman, pihaknya tengah mengambil sejumlah langkah strategis guna memastikan penerimaan pajak yang optimal. Salah satu langkah yang dilakukan adalah intensifikasi pemantauan terhadap rumah makan dan restoran. 

“Dengan pengawasan yang lebih ketat, diharapkan pajak yang dipungut dapat mencerminkan kondisi riil usaha tersebut, sehingga penerimaan pajak sesuai dengan potensi yang ada. Langkah ini juga bertujuan untuk memastikan bahwa setiap wajib pajak memenuhi kewajibannya secara adil dan transparan, sekaligus mendukung keberlanjutan usaha di sektor kuliner yang semakin berkembang,” jelasnya lagi. 

Sebagai informasi tambahan, dari total 11 jenis pendapatan daerah yang ditargetkan pada awal tahun hingga 12 November 2024, beberapa pajak menunjukkan perkembangan yang signifikan. Pajak Reklame, yang menargetkan Rp 675 juta, telah terealisasi sebesar Rp 652 juta. Sementara itu, Pajak Air Tanah yang ditargetkan Rp 250 juta justru berhasil terkumpul Rp 359 juta, melampaui ekspektasi.

Adapun untuk Pajak Sarang Burung Walet, meskipun target awalnya sebesar Rp 15 juta, hingga saat ini baru tercapai Rp 4 juta. Pajak Mineral, Batuan, dan Logam, yang dipatok sebesar Rp 185 juta, tercatat baru mencapai Rp 154 juta. Kenaikan signifikan tercatat pada Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2), yang melampaui target dengan pencapaian 100,23 persen, yakni sebesar Rp 33,07 miliar. 

Sedangkan untuk Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB), baru terealisasi sebesar Rp 14,5 miliar, atau sekitar 88,15 persen dari target yang ditetapkan. Sektor Pajak Barang dan Jasa Tertentu (PBJT) juga menunjukkan hasil yang beragam. PBJT Makanan dan/atau Minuman tercatat menghasilkan Rp 4,8 miliar, sementara PBJT Tenaga Listrik mencapai Rp 37 miliar. 

Di sisi lain, PBJT Perhotelan berhasil terkumpul Rp 153 juta, diikuti oleh PBJT Parkir yang mencatatkan penerimaan Rp 206 juta. Terakhir, PBJT Jasa Kesenian dan Hiburan memperoleh realisasi sebesar Rp 142 juta. 

“Dengan capaian ini, pemerintah daerah berharap dapat terus mengoptimalkan pemungutan pajak untuk mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” pungkas Arwan.  

Simak Berita Menarik Lainnya di: Google News dan Chanel Whatsapp  

Pewarta: DaM
Editor : Asy
Foto : ilustrasi
Copyright : SNM


Jumat, 15 November 2024

Media Gathering, Divisi P2H Bawaslu Ngawi Ajak Jaga Kondusifitas Pilkada Serentak 2024

Media Gathering, Kordiv P2H Bawaslu Ngawi Ajak Jaga Kondusifitas Pilkada Serentak 2024

SN-Media™ Ngawi – Dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif menjelang Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Ngawi menggelar acara Media Gathering dengan tema Kawal Pemilihan Serentak 2024, yang berlangsung di Kurnia Convention Hall Ngawi yang melibatkan sejumlah awak media yang berperan vital dalam proses pengawasan pemilu, Jumat (15/11/2024).

Anita Setia Mega Putri, Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat (P2H) Bawaslu Ngawi menyampaikan, bahwa keterlibatan awak media dalam pengawasan pemilu sangat penting. 

Tanpa dukungan media, pengawasan yang dilakukan Bawaslu akan sulit terlaksana secara maksimal dan informasi tentang pemilu tidak akan sampai secara luas kepada masyarakat. Lebih lanjut, Anita menekankan bahwa kebebasan pers, jurnalisme yang independen, dan ruang demokrasi yang terbuka menjadi syarat utama dalam menjaga kelancaran pemilu. 

Ia menambahkan,bahwa pengawasan partisipatif sangat dibutuhkan untuk melibatkan masyarakat lebih aktif. "Masyarakat tidak hanya menjadi pemilih, tapi juga berperan serta dalam mengawasi jalannya pemilu," ujarnya. 

Dalam kesempatan ini, Bawaslu Ngawi bersama media juga berhasil merumuskan dua kesepakatan penting. Pertama, memperkuat kerjasama dalam proses pengawasan partisipatif, dan kedua, menjalin kemitraan untuk memerangi hoaks serta informasi yang bersifat SARA yang dapat merusak jalannya pemilu. 

“Dengan sinergi antara Bawaslu dan media, diharapkan Pilkada Serentak 2024 di Ngawi dapat berjalan dengan lebih transparan, adil, dan tanpa gangguan yang merugikan masyarakat,” pungkas dia. 

Simak Berita Menarik Lainnya di: Google News dan Chanel Whatsapp 

Pewarta: DaM
Editor : Asy
Foto : Dok SNM
Copyright : SNM


Kamis, 14 November 2024

Lomba Reog Kendang Meriahkan HUT Tulungagung dan HUT Korem 081/DSJ

Lomba Reog Kendang Meriahkan HUT Tulungagung dan HUT Korem 081/DSJ

SN-Media™ Tulungagung - Dalam rangka menyambut HUT ke-819 Kabupaten Tulungagung dan HUT ke-61 Korem 081/DSJ, Kodim 0807 Tulungagung bersama Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Tulungagung menggelar Lomba Reog Kendang 2024, bertempat di Balai Budaya Tulungagung, pada Kamis (14/11/2024).

Komandan Kodim 0807 Tulungagung, Letnan Kolonel Kav Mohammad Nashir, S.Hub.Int, dalam sambutannya mengungkapkan bahwa lomba ini bukan hanya sekadar perayaan dua momen penting, yaitu HUT ke-79 TNI dan HUT ke-61 Korem 081/DSJ, tetapi juga sebagai langkah untuk melestarikan seni dan budaya daerah. 

"Reog Kendang bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga merupakan cerminan nilai-nilai luhur bangsa kita, seperti semangat, keberanian, dan kebersamaan. Dengan melestarikan budaya seperti ini, kita turut menjaga identitas bangsa dan mempererat rasa cinta tanah air," ujar Letnan Kolonel Nashir. 

Di tempat yang sama, Sekretaris Daerah Kabupaten Tulungagung, Drs. Tri Hariadi, M.Si, berharap kegiatan ini dapat mempererat hubungan antar elemen masyarakat. Dalam sambutannya, Sekda menyampaikan harapannya agar melalui lomba ini, kerja sama dan solidaritas masyarakat Tulungagung semakin terjalin dengan baik, menciptakan situasi yang aman dan kondusif untuk pembangunan yang berkelanjutan. 

"Jika situasi aman dan terkendali, maka pembangunan di berbagai sektor akan berjalan sesuai harapan," kata Tri Hariadi. 

Sementara, lomba Reog Kendang ini bukan hanya dinikmati oleh masyarakat lokal, tetapi juga diharapkan menjadi daya tarik wisata budaya yang memperkenalkan kekayaan budaya Tulungagung ke lebih banyak orang. 

Terlihat antusiasme yang tinggi dari para penonton yang datang untuk menyaksikan penampilan-penampilan terbaik dari para peserta. Balai Budaya Tulungagung pun tampak penuh sesak, dipenuhi sorakan dan dukungan yang meriah. 

Dengan adanya acara seperti ini, diharapkan seni budaya lokal tidak hanya terjaga, tetapi juga semakin dikenal luas, sekaligus menjadi simbol kekuatan dan kebersamaan masyarakat Tulungagung.  

Simak Berita Menarik Lainnya di: Google News dan Chanel Whatsapp  

Pewarta: ARW
Editor : Asy
Foto : Dok ***
Copyright : SNM


Rabu, 13 November 2024

Sasar Generasi Muda, Legiun Veteran Ngawi Dorong Semangat Nasionalisme melalui Program JSN 45

Sasar Generasi Muda, Legiun Veteran Ngawi Dorong Semangat Nasionalisme melalui Program JSN 45

SN-Media™ Ngawi - Menanamkan jiwa kepahlawanan sejak dini menjadi salah satu upaya penting guna memperkuat semangat kebangsaan, salah satunya dilakukan oleh Legiun Veteran Ngawi melalui program Jiwa Semangat Nilai-Nilai (JSN) 45, yang bertujuan untuk mengenalkan kepada generasi penerus bangsa tentang betapa pentingnya menghargai perjuangan para pahlawan yang telah rela mengorbankan segalanya demi kemerdekaan Indonesia.

HM Sardani, Penasehat Legiun Veteran Ngawi, menjelaskan bahwa program JSN 45 merupakan instruksi dari pemerintah pusat untuk memperingati Hari Pahlawan 10 November 2024, dengan tujuan mewariskan jiwa dan semangat pahlawan kepada generasi penerus, serta mengingatkan pengorbanan mereka yang tidak hanya harta, tetapi juga jiwa dan raga. 

"Melalui JSN 45, kami ingin generasi muda tidak hanya mengenal sejarah perjuangan, tetapi juga memahami betapa besar nilai perjuangan yang telah diberikan oleh pahlawan kita," ujar Sardani kepada awak media. 

Dia menekankan bahwa semangat kebangsaan dan rasa cinta tanah air harus terus dipelihara agar para pemuda Indonesia dapat mengaplikasikan semangat itu dalam kehidupan sehari-hari, sekaligus diharapkan menjadi wahana bagi generasi muda untuk lebih menghargai dan meneladani perjuangan para pahlawan, serta mengingatkan mereka (generasi muda) untuk menjaga dan meneruskan kemerdekaan dengan semangat yang relevan di masa kini. 

Sementara program JSN 45 diperuntukkan bagi semua tingkat pendidikan, mulai dari TK, SD, SMP, SMA, hingga mahasiswa. Sedangkan tingkat SMA, materi mengenai JSN 45 dan wawasan nusantara akan disampaikan melalui sosialisasi langsung kepada para pelajar. Dalam hal ini, Legiun Veteran Ngawi bekerja sama dengan Cabang Dinas Pendidikan dan Pemerintah Kabupaten Ngawi, dengan mengundang 100 pelajar perwakilan dari masing-masing sekolah. 

“Saat ini, koordinasi dengan Pemkab Ngawi masih berlangsung untuk memastikan kelancaran pelaksanaan program tersebut,” jelasnya lagi. 

Selain kepada pelajar, sosialisasi JSN 45 juga disampaikan kepada organisasi pemuda, seperti FKPPI, Pemuda Panca Marga, Pemuda Pancasila, dan masih banyak lagi yang lain, yang waktu pelaksanaannya masih menunggu persetujuan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan setempat. 

“Diharapkan program JSN 45 bisa berjalan lancar, sebagaimana sudah pernah dilaksanakan 3 tahun yang lalu, bertempat di gedung kesenian, depan pendopo Wedya Graha Pemkab Ngawi,” pungkasnya. 

Simak Berita Menarik Lainnya di: Google News dan Chanel Whatsapp  

Pewarta: DaM
Editor : Asy
Foto : Dok SNM
Copyright : SNM


Selasa, 12 November 2024

Cegah Peredaran BKC Ilegal, Pemkab Ngawi Tingkatkan Edukasi dan Penindakan

Cegah Peredaran BKC Ilegal, Pemkab Ngawi Tingkatkan Edukasi dan Penindakan

SN-Media™ Ngawi - Pemerintah Kabupaten Ngawi, bersama Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea Cukai (KPPBC) Tipe Madya Pabean C Madiun, baru-baru ini mengadakan sosialisasi mengenai ketentuan cukai. Kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman kepada masyarakat sehingga bisa turut serta berperan aktif dalam mencegah peredaran Barang Kena Cukai (BKC) ilegal.

Dalam materi sosialisasi disampaikan, cukai adalah pungutan negara yang dikenakan terhadap barang-barang tertentu yang mempunyai sifat atau karakteristik, yang mana konsumsinya perlu dikendalikan, peredarannya perlu diawasi, pemakaiannya dapat menimbulkan dampak negatif bagi masyarakat atau lingkungan hidup, atau pemakaiannya perlu pembebanan pungutan negara demi keadilan dan keseimbangan. 

Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 161/PMK.04/2022, BKC mencakup Hasil Tembakau (HT), Minuman Mengandung Etil Alkohol (MMEA), serta Etil Alkohol (EA). Di Kabupaten Ngawi, tercatat ada 4 pabrik penghasil HT, kemudian 3 penyalur MMEA, dan 1 kawasan berikat. 

Terkonfirmasi, bahwa pada tahun 2022, dilakukan empat penindakan terhadap peredaran rokok ilegal dengan total barang bukti mencapai 257.196 batang. Namun, dalam setahun berikutnya (2023), terjadi penemuan yang signifikan yakni dengan barang bukti yang disita mencapai 1 juta lebih batang rokok ilegal, dalam 10 kali penindakan. 

Dan pihak KPPBC Tipe Madya Pabean C Madiun menilai, bahwa peningkatan ini menunjukkan upaya yang lebih intens dalam memerangi peredaran BKC ilegal sebagai upaya menegakkan peraturan yang berlaku demi melindungi masyarakat dan perekonomian negara.  

Simak Berita Menarik Lainnya di: Google News dan Chanel Whatsapp  

ADV Cukai Kominfo
Editor : ***
Grafis : Dok SNM
Copyright : SNM