SN™ NGAWI-Setelah dinyatakan hilang kontak, kini keberadaan 5 remaja dan 2 anak pendaki gunung lawu akhirnya berhasil diselamatkan oleh Tim SAR beserta relawaan. Merka ditemukan di area sendang drajat masuk wilayah Magetan sekitar pukul 16.00 WIB, Rabu petang (29/07). ke tujuh pendaki tersebut kondisi kesehatanya baik namun untuk proses evakuasi sampai ke Posko Cemoro Kandang membutuhkan waktu 4 jam.
“Mereka berhasil diketemukan di seputaran Sendang Drajat wilayah puncak Lawu. Dan saat ini dalam proses perjalanan menuju Posko Cemoro Kandang mungkin tiba disana nanti malam,” terang salah satu tim relawan.Sementara, ketujuh pendaki itu semuanya berasal dari Desa Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, mereka antara lain Abdul (8), Sasi (11), Maya (18), Riza (18), Gabriel (18), Refi (18) dan Puput (18).
Agus Haryanto Kepala SAR Semarang mengingatkan bagi pendaki yang hendak ke puncak Lawu harus mempelajari rute yang harus ditempuh.
Selain itu setiap rombongan pendaki setidaknya harus ditemani seorang guide yang sudah berpengalaman terhadap semua medan yang ada diwilayah puncak Lawu.
Pewarta: PR/SaY
Editor: Kuncoro
0 comments:
Posting Komentar
Terima-kasih atas partisipasi anda