media online pemberitaan kabupaten ngawi
Diberdayakan oleh Blogger.

Sabtu, 12 Desember 2020

Home > > Di 2021, Kanang: Estafetkan Pengembangan Wisata ATP Ngrambe Pada Pemimpin Baru

Di 2021, Kanang: Estafetkan Pengembangan Wisata ATP Ngrambe Pada Pemimpin Baru

Ngawi Planetarium Agro Park ngrambe Ngawi

SINAR NGAWI™ Ngawi-Pemkab Ngawi tidak main-main dengan rencananya menyulap wisata Agro Techno Park (ATP) Ngrambe menjadi Ngawi Planetarium Agro Park yang mana tidak hanya menyuguhkan keindahan pesona alam saja, namun dikemas menjadi wisata edukasi.

Budi Sulistyono, Bupati Ngawi mengatakan bahwa setelah dilaluinya pelaksanaan Focus Group Discution (FGD) yang melibatkan semua stake holder terkait pembahasan Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha (KPBU). pada saat ini sampai ke tahapan perencanaan oleh Bapenas dan penawaran ke investor. 

“Pada saat ini sampai ke tahapan perencanaan oleh Bapenas dan penawaran ke investor, dalam mendukung proses pembangunan yang membutuhkan dana yang cukup besar, yaitu sampai dengan Rp. 127 milyar,” kata dia. 

Tambahnya. setidaknya 47 investor wisata skala nasional telah diundang melalui zoom meeting untuk penawaran kerja sama dan setelah tahapan penawaran kepada investor awal Desember yang lalu, Pemkab Ngawi meyakini akan ada investor yang tertarik dalam pembangunan ATP Ngrambe, sehingga pembangunan ATP Ngrambe bisa dimulai pada pertengahan 2021 mendatang. 

“Dikarenakan tahun 2021 mendatang, sudah ada pemimpin Ngawi yang baru, diharapkan dapat melanjutkan rencana pembangunan ATP di Ngrambe dan mewujudkan agrowisata yang akan menjadi ikon Kabupaten Ngawi tersebut,” pungkas Kanang, sapaan akrab Bupati Ngawi.  

Pewarta: TiM
Editor : Kuncoro
Copyright : SN


Berita Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Terima-kasih atas partisipasi anda