SINAR NGAWI™ Ngawi-Musrenbang RPJMD Kabupaten Ngawi, yang berlangsung di Pendopo Wedya Graha, sebagi sarana dalam mencapai visi dan misi pembangunan jangka menengah 2021-2026, sehingga perspektif arah pembangunan tersinkronisasi dengan program prioritas.
Ony Anwar Harsono, Bupati Ngawi mengatakan bahwa dalam kepemimpinannya kedepan, akan fokus pada sektor pertanian, karena diketahui, 70 % warga Ngawi adalah berprofesi sebagai petani, buruh tani, serta pengusaha sektor pertanian..“PR yang harus dikerjakannya adalah mewujudkan peningkatan kesejahteraan petani supaya linier dengan produktivitas pertanian padi yang tinggi,” kata Bupati Ony pada media sinarngawi.com.
Tambahnya, swasembada pangan yang menjadi fokus untuk sektor pertanian di Ngawi adalah budidaya pajale (padi, jagung dan kedelai).
Untuk padi, produktivitasnya sudah tidak diragukan lagi, dimana merupakan peringkat 2 produksi gabah tingkat propinsi, sedangkan untuk jagung masih perlu ditingkatkan lagi,
“Dengan mimpi swasembada pangan tersebut, Pemkab Ngawi bertekat menjadi lumbung pangan nasional,” pungkasnya.
Pewarta: sAy
Editor : Kuncoro
Copyright : SNM
0 comments:
Posting Komentar
Terima-kasih atas partisipasi anda