SN-Media™ Ngawi-Bertempat di Pendopo Wedya Graha, sebanyak 200 mahasiswa Kabupaten Ngawi yang kurang mampu, menerima beasiswa yang diserahkan secara simbolis oleh Bupati Ony Anwar Harsono, pada Rabu (02/11).
Jelas Ony, bahwa beasiswa bagi mahasiswa yang kurang mampu ini adalah bentuk komitmen Pemkab Ngawi dalam meningkatkan SDM putra daerah, yang Pemkab Ngawi menargetkan pemberian beasiswa untuk kuliah bagi mahasiswa pertahunnya mencapai 400 hingga 500 mahasiswa.Pemberian beasiswa mahasiswa tidak mampu dengan besaran Rp 10 juta tiap mahasiswa untuk per tahunnya, diharapkan akan mampu meningkatkan indeks pembangunan manusia, akan mencetak SDM berprestasi dan berdaya saing, sehingga mampu membangun Ngawi sesuai profesi dan keilmuan masing-masing.
“Untuk tahun (2022) ini baru bisa memberikan 200 beasiswa saja, sehingga tahun depan (2023) harus meningkat menjadi 300 beasiswa,” janjinya.
Terpisah, Budi Santoso, Kepala Dinas Sosial Ngawi menambahkan bahwa teknik pemberian beasiswa mahasiswa tidak mampu tersebut, mulai dari pendaftaran, melengkapi persyaratan diantaranya penerima KPM dan bansos, serta masuk dalam DTKS dan dikarenakan kuota yang terbatas diadakan seleksi berdasarkan prestasi .
Beasiswa mahasiswa tidak mampu tersebut, masih terang Budi, diberikan secara transfer melalui rekening penerima, langsung bisa diambil dan dimanfaatkan oleh mahasiswa tidak mampu asal Ngawi untuk keperluan kuliah dimana saja.
"Dikarenakan kegunaannya untuk keperluan kuliah, maka dilakukan kontrol melalui grup mahasiswa penerima beasiswa dan diharapkan mahasiswa menyadari betul untuk menggunakan beasiswa tersebut sesuai dengan keperuntukannya,” kata Budi.
Pewarta: ACH
Editor : Kuncoro
Copyright : SNM
0 comments:
Posting Komentar
Terima-kasih atas partisipasi anda