media online pemberitaan kabupaten ngawi
Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 13 Januari 2023

Home > > Basril Basyar Resmi Menjadi Ketua PWI Sumbar Periode 2022-2027

Basril Basyar Resmi Menjadi Ketua PWI Sumbar Periode 2022-2027

Berita PWI Padang

Padang-Sinar Ngawi Media-Ketua Umum Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Atal S Depari secara resmi melantik Basril Basyar sebagai Ketua PWI Sumatera Barat di Hotel Truntum Kota Padang pada Jumat (13/1).

Usai acara pelantikan kepengurusan PWI Sumbar periode 2022 - 2027, Ketua PWI Pusat, Atal S Depari berharap agar Basril Basyar, yang akrab disapa BB, dapat membawa perubahan bagi PWI Sumbar ke depannya. 

"Kita melihat proses dan dinamika yang berjalan di Sumbar mulai dari Konferensi Provinsi hingga pelantikan saat ini. Memang ada jeda waktu enam bulan namun semua bisa kembali bersama pada hari ini," kata Atal S Depari. 

Sementara, jalannya pelantikan Pengurus PWI Sumbar, dihadiri Gubernur Sumbar, Mahyeldi, Ketua Dewan Penasehat PWI Pusat Fachry Mohamad, Ketua Bidang Organisasi, Zulkifli Gani Ottoh dan Ketua Bidang Pembelaan Wartawan PWI Pusat, Oktafriadi serta mantan Plt. Ketua PWI, Suprapto. 

Selain itu hadir Ketua PWI Riau, Ketua PWI Sumut, Ketua PWI kabupaten/kota se-Sumbar serta puluhan wartawan di Sumatera Barat. 

"Kita juga meminta agar wartawan dapat terlibat membantu pemerintahan dalam melakukan pembangunan ke depan," kata Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi. 

Tim Humas PWI Pusat
Editor : Kuncoro
Copyright : SNM


Berita Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Terima-kasih atas partisipasi anda