media online pemberitaan kabupaten ngawi
Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 03 Mei 2023

Home > > Transformasi Pelayanan Publik, Eks Plaza Ngawi Masuk Tahap II Pembangunan MPP

Transformasi Pelayanan Publik, Eks Plaza Ngawi Masuk Tahap II Pembangunan MPP

PUPR Ngawi bangun Eks Plaza Ngawi menjadi MPP Dalam Berita Sinar Ngawi

SN-Media™ Kota-Mewujudkan secara menyeluruh transformasi tata kelola pelayanan publik dengan memadukan berbagai jenis pelayanan, eks Plaza Ngawi kini tengah dalam pembangunan tahap II untuk dirubah menjadi Mall Pelayanan Publik (MPP).

Sesuai rencana, MPP yang lokasinya berdekatan dengan Tugu Gading Kartonyono yang ikonik, sedianya bisa dimanfaatkan secara maksimal pada tahun depan (2024). 

Hal ini mendasar keterangan Yesi Widyarti Kabid Tata Bangunan Dan Bina Konstruksi pada Dinas PUPR kabupaten Ngawi. 

Diterangkannya, kedepan MPP akan mewadahi semua pelayanan lingkup Pemkab Ngawi, yang mana setidaknya akan ada 30 OPD serta beberapa instansi vertikal. 

Masih keterangan Yesi, ada 2 OPD yang diantaranya Dispenduk serta Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Ngawi, dipastikan berkantor di gedung bakas plaza tersebut. 

Sementara proyek rehabilitasi plaza Ngawi menjadi MPP tahap II dengan sitem tender Reverse Auction (pemasukan penawaran berulang), menggunakan anggaran APBD kabupaten Ngawi dengan nilai terkontrak Rp 18 milioar lebih yang dimulai Bulan April 2023 yang lalu. 

Dengan target pengerjaan selama 238 hari atau sekitar 8 bulan, diperkirakan akan terselesaikan pada akhir 2023 dan penyerahan bisa diawal tahun 2024.  

Pewarta: Dam
Editor : Yas
Copyright : SNM


Berita Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Terima-kasih atas partisipasi anda