media online pemberitaan kabupaten ngawi
Diberdayakan oleh Blogger.
Custom Search

Sabtu, 12 Agustus 2023

Home > > TPK Desa Kedungputri Paron Ngawi Tuntaskan Pekerjaan Paving Jalan Pemukiman

TPK Desa Kedungputri Paron Ngawi Tuntaskan Pekerjaan Paving Jalan Pemukiman

Sinar Ngawi Media-(DD 2023) Pemdes Kedungputri Kecamatan Paron Ngawi pembangunan paving jalan lingkungan pemukiman Dusun Krajan dengan DD 2023 sebesar Rp 99 juta

SN-Media™ Ngawi-Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Kedungputri, Kecamatan Paron Ngawi, melakukan pembangunan pavingisasi jalan pemukiman masuk wilayah Dusun Krajan RT 15/01 dengan volume 221 meter, menggunakananggaran dari Dana Desa (DD) tahun 2023 sebesar Rp. 99 juta.

Tri Wahyudiono Kades setempat mengatakan, pembangunan paving jalan pemukiman sebagai bentuk adanya infrastruktur berkelanjutan yang merupakan pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat desa. 

Desa dengan jumlah penduduk sekitar 9.600 jiwa, yang sebagian besar warganya adalah petani, masih menurut Kades Tri Wahyudiono, bahwa ruas jalan sebagai penyangga kesejahteraan masyarakat desa harus dalam kondisi yang layak, sehingga akan meningkatkan dan mempermudah akses dalam segala lini kehidupan masyarakat.

Desa yang terbagi menjadi 4 dusun, yakni Krajan, Dusun Ngisor, Kedungmaron serta Dusun kesongo. Dari segi prasarana kesehatan, Desa Kedungputri memiliki 11 unit Posyandu, serta 1 Pustu. Sedangkan dari sisi pendidikan, terdapat 5 Play group dan 9 TK. 

Mendasar data dari Sistem Informasi Desa (SID) Kemendesa tahun 2023 yang diupdate per tanggal 10 Agustus 2023, untuk 14 desa yang ada di wilayah Kecamatan Paron Ngawi, total penyaluran RKD (Rekening Kas Desa) rata-rata prosentase penyaluran setiap desanya sudah mencapai lebih dari 65 persen dari pagu anggaran DD 2023. 

Pewarta: Asri
Editor : Asy
Foto : Dok Des
Copyright : SNM


Berita Terkait



0 comments:

Posting Komentar

Terima-kasih atas partisipasi anda