SN-Media™ Ngawi-Berkah Hari Jadi Ngawi Ke 666 ternyata masih terus bertambah. Setelah penyerehan SK perpanjangan masa jabatatan bagi 210 Kades, kini masyarakat Ngawi bisa menikmati fasilitas keselamatan berupa adanya penambahan 1 unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) berkapasitas 3000 liter.
Hal ini dibenarkan oleh Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (kasatpol PP) Ngawi, yang mana dijelaskan bahwa mobil damkar tersebut merupakan CSR atau Corporate Social Responsibility dari Bank Jatim KC Ngawi, yang diperkirakan harganya mencapai Rp 1,5 Miliar.“Unit armada mobil Damkar diserahkan saat bertepatan puncak acara Hari Jadi Ngawi 7 Juli 2024, yang kini telah diterimakan kepada Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan,” jelas Kasatpol PP, Kamis (11/07/2024).
Dengan adanya penambahan satu unit mobil damkar, Satpol PP Kabupaten Ngawi berniat membangun pos bantu damkar untuk wilayah timur tepatnya di Kecamatan Padas, guna menduplikasi 4 wilayah Kecamatan yang bersandingan, yakni Kwadunagn, Bringin, Pangkur, Karangjati.
“Saat ini untuk wilayah barat, sudah ada pos bantu damkar, yang berada di Kecamatan Widodaren, mengingat topografi Ngawi yang terdiri dari gunung, lembah maupun lereng serta kepadatan hunian penduduk yang semakin meningkat ditambah adanya zona-zona industri, memang idealnya harus ada beberapa pos bantu, guna mempercepat penanganan saat terjadinya bencana,” kata dia.
Sementara, jumlah pemadam kebakaran saat ini bertambah menjadi 4 armada, yang sedianya satu unit akan ditempatkan di pos bantu Kecamatan Padas, 1 armada sudah ada di di pos bantu kecamatan Widodaren, yang akan melayani pemadaman kebakaran di wilayah Ngawi barat, dan 2 armada akan ditempatkan di pos induk kecamatan Ngawi, yang akan melayani pemadaman kebakaran wilayah Ngawi tengah.
Simak Berita Menarik Lainnya di: Google News dan Chanel Whatsapp
Pewarta: DaM
Editor : Asy
Foto : Dok SNM
Copyright : SNM
0 comments:
Posting Komentar
Terima-kasih atas partisipasi anda